h1

HUBUNGAN ANTARA DISIPLIN KERJA DENGAN TINGKAT PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN BAGIAN ADMINISTRASI RUMAH SAKIT MUHAMMADIYAH LAMONGAN TAHUN 2008

5 Mei 2009

Oleh : Melati Mandi Asri

ABSTRAKSI

Latar Belakang: Salah satu sarana pelayanan kesehatan yang tersedia adalah rumah sakit. Rumah sakit berperan langsung dalam peningkatan derajat kesehatan masyarakat utamanya berkaitan dengan pelayanan kesehatan yang diberikan oleh masyarakat. Pelayanan kesehatan kepada masyarakat akan lebih optimal apabila ada kerjasama yang baik antara satu bagian dengan bagian lain.  Adanya karyawan tidak disiplin pada tiap harinya pada waktu jam masuk kerja, sehingga peneliti tertarik untuk melakukan studi tentang disiplin kerja di bagian administrasi di Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan.

Tujuan: Untuk mengetahui hubungan antara disiplin kerja dengan tingkat produktivitas kerja karyawan bagian administrasi Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan.

Metode: Penelitian ini adalah penelitian asosiatif atau hubungan antara dua variabel atau lebih. Responden dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan bagian administrasi Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan, dengan jumlah responden sebesar 118 orang. Pengolahan data dilakukan dengan rumus Sperman-Rho, karena kedua data yang disajikan dalam bentuk ordinal.

Hasil: Disiplin kerja karyawan di Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan baik dengan nilai sebesar 82 orang (69,49%), sedangkan produktivitas kerja karyawan di Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan baik dengan nilai sebesar 82 orang (69,49%).

Kesimpulan: Ada hubungan antara disiplin kerja dengan tingkat produktivitas kerja karyawan bagian administrasi Rumah Sakit Muhammadiyah Lamongan.

Kata Kunci: Disiplin kerja, Produktivitas kerja, Karyawan, Bagian Administrasi, Rumah Sakit.

Ingin mendapatkan lengkapnya hubungi : stikes_smart@ymail.com atau tinggalkan pesan Anda

Satu komentar

  1. Tolong kirim skripsinya dong…yg lengkap ya…God Bleess U.



Tinggalkan komentar