h1

HUBUNGAN PELAYANAN PENGAMBILAN RESEP OBAT DENGAN KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN DI BAGIAN FARMASI DI RUMAH SAKIT CAKRA HUSADA KLATEN TAHUN 2008

5 Mei 2009

Oleh: SITI SALAMAH NUR KHOMSAH

ABSTRAKSI

Pelayanan dalam pengambilan resep obat sangat menentukan tingkat kepuasan pasien. Selama observasi di Rumah Sakit saya melihat banyaknya antrian pasien di depan apotek di RS Cakra Husada Klaten. Antrian ini disebabkan oleh minimnya jumlah tempat duduk yang digunakan pasien untuk mengambil obat. Sehingga antrian tersebut mempengaruhi ketidakefisienan proses pengambilan resep obat. Selain itu kebersihan di tempat ini juga masih kurang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pelayanan pengambilan resep obat dengan kepuasan pasien rawat jalan di Rumah Sakit Cakra Husada Klaten.

Bentuk penelitian ini adalah Cross-sectional dengan menggunakan jenis penelitian Assosiatif. Subyek penelitian adalah pasien rawat jalan pada bagian apotek di Rumah Sakit Cakra Husada Klaten. Jumlah responden adalah 91 pasien dan waktu penelitian adalah pada 25 Agustus – 28 September tahun 2008. Tekhnik pengambilan sampel secara Accidental Sampling atau Sampling Kebetulan. Analisa data yang digunakan adalah analisis Korelasi, uji Regresi, uji t dan uji F.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil uji regresi sebesar 0,680 yang berarti ada hubungan yang kuat antara variabel pelayanan resep dengan kepuasan pasien. Berdasarkan hasil uji pengaruh maka diperoleh hasil uji F sebesar 14.625 dan P sebesar 0,000 dimana P < 0,10, yang menunjukkan bahwa variabel pelayanan resep berpengaruh terhadap kepuasan pasien. Berdasarkan hasil uji t maka dilihat bahwa sub variabel responsiveness adalah faktor yang paling dominan berpengaruh terhadap kepuasan pasien dengan hasil uji t sebesar 3,245 dan P sebesar 0,002 dimana P < 0,10.

Dari hasil analisa tersebut di atas dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang kuat antara pelayanan resep dengan kepuasan pasien. Sehingga dengan mengetahui pelayanan resep tersebut maka dapat direncanakan langkah-langkah pengembangan pelayanan fasilitas dan pemasaran di bagian rawat jalan di Rumah Sakit Cakra Husada Klaten.

Kata kunci: Pelayanan resep, kepuasan pasien

Ingin mendapatkan lengkapnya hubungi : stikes_smart@ymail.com atau tinggalkan pesan Anda

6 komentar

  1. menarik buat saya dan saya ingin meneliti di daerah saya kalau boleh saya mendapatkan bahan ini untuk referensi untuk bahan skripsi saya


  2. Saya tertarik untuk menguji hal yang sama,dapatkah saya memperoleh bahan ini secara lengkap serta daftar kepustakaannya,trimakasih


  3. saya sangat tertarik,,,bs saya dpt lengkap bwt referensi,,,


  4. saya tertarik ingin meneliti di tempat kerja saya,,bisakah saya mendapatkan lebih lengkap untuk referensi


  5. saya tertarik untuk menguji hal yang sama, dapatkah saya memperoleh bahan ini secara lengkap? sebagai referensi. trimakasih


  6. Saya tertarik dan ingin meneliti di daerah saya, bisakah saya mendapatkan lebih lengkap untuk perbandingan penelitian saya,sebelumnya terimakasih banyak…



Tinggalkan komentar