h1

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG IMUNISASI TETANUS DENGAN KEPATUHAN MELAKUKAN IMUNISASI TETANUS PADA WANITA USIA SUBUR (WUS) DI PUSKESMAS WONOSARI II GUNUNG KIDUL YOGYAKARTA TAHUN 2008

3 Mei 2009

Oleh : Wagimin

ABSTRAKSI

Imunisasi adalah suatu tindakan memberikan kekebalan tubuh seseorang terhadap suatu penyakit dengan memasukkan vaksin sehingga bila kelak dia terpapar hanya akan sakit ringan. Cakupan imunisasi tetanus WUS (usia 15-39 tahun) di Indonesia masih jauh dari target yang diharapkan minimal 80 %. Berdasarkan rekam medis imunisasi di Puskesmas Wonosari II Gunungkidul Cakupan imunisasi TT1 (57%), TT2 (70%), TT3 (42%), TT4 (16%), dan TT5 hanya 7% dari 561 WUS. Salah satu faktor yang mempengaruhi tidak tercapainya target cakupan imunisasi tetanus WUS tersebut adalah kurangnya pengetahuan WUS terhadap pentingnya imunisasi tetanus bagi dirinya.

Tujuan penelitian untuk hubungan pengetahuan tentang imunisasi tetanus dengan kepatuhan melakukan imunisasi tetanus pada Wanita Usia Subur. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik, metode Cross sectional dengan pendekatan observasi yaitu untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dengan kepatuhan WUS dalam melakuka imunisasi di Puskesmas Wonosari II Gunungkidul. Jumlah responden 90 orang.

Berdasarkan hasil penelitian diperoleh data umur responden yang melakukan imunisasi TT terbanyak berumur 20 tahun s.d 35 tahun yaitu 57 orang (63.30%) dengan pendidikan SLTP dan SLTA 66 orang (73.30%). Pengetahuan imunisasi TT kebanyakan sedang  80 orang (88.90%). Responden yang patuh dalam melakukan tindakan imunisasi TT 38 orang (42.20%), dan yang tidak patuh 52 orang (57.80%). Tingkat pengetahuan tentang imunisasi tetanus tidak berhubungan (p=0.312) dengan kepatuhan dalam melakukan imunisasi tetanus.

.

Kata Kunci: Imunisasi, Tetanus, Pengetahuan, Kepatuhan.

Ingin mendapatkan lengkapnya hubungi : stikes_smart@ymail.com atau tinggalkan pesan Anda

8 komentar

  1. boleh mintah yang lenkap kan saya dari timor leste


  2. Minta yang lengkap kah..sy dari papua kebetulan sama spt penelitian saya punya..trims


  3. boleh minta yang lengkapnya ? sama dengan tugas penelitian punya saya.


  4. mohon di kirim lengkapnya untuk perbandingan tugas adik saya. thanks


  5. sama dengan tugas yang saya cari, tolong di kirim lengkapnya ke email saya untuk perbandingan tugas


  6. ASLM,,,
    TOLONG KRIMIN LEBIH LENGKAP LG YA


  7. ktinya pada bagus,bolehkah saya liat untuk mengetahui cara penyusunan kti?


  8. bagus sie, sama ma penelitian punya saya, tp mnta yang lebih lengkap da ga



Tinggalkan komentar